Selamat Datang DI WWW.WACANADHARMA.BLOGSPOT.COM

Wednesday, November 10, 2010

makna doa dan mantram

Doa dan Mantram

Makna Mantram
Ganesha Puja
Gananam Tva Ganapathigum
Havamahae Kavin Kaveenam
Upamashravasthaman
Jyestrarajam Brahmanam
Brahmanaspatahanaha
Shranaanutbhi Seda Sadanam

Artinya: Kami bermeditasi terhadap Lord Ganesha – yang mngenakan jubah putih (yang merepresentasikan kemurnian), yang meliputi segala sesuatu (hadir dimana-mana), yang corak kulitnya berwarna keabu-abuan seperti halnya vibhuti (artinya kecemerlangan cahaya ilahi hadir di dalam-Nya) dan yang memiliki kekuatan untuk menghancurkan segala jenis rintangan (demi kemajuan spiritual dan duniawi kita).

Om Ekadanta Ya Vidmahi
Vakratunda Ya Dimahi
Tannoh Dantih Parcodayat

Artinya: Aku menyadari bahwa Lord Ganesha (yang bergading tunggal) sedang mengajariku tentang prinsip kesatuan. Aku menyadari pula bahwa Lord Ganesha (yang memiliki wajah nan elok) sedang meluruskan perjalan hidupku. Semoga Lord Ganesha menganugerahkan kesadaran agung kepadaku.

Om Vakratunda Mahakaaya
Sooryakoti Samaprabha
Nirvighnam Guru Mey Deva
Sarva Kaaryeshu Sarvada

Artinya: Yang Mulia dengan belalai elok dan badan yang perkasa; kepada-Mu – yang memiliki cahaya kemilau bagaikan cahaya jutaan sinar mentari – aku berdoa: semoga Yang Mulia berkenan menyingkirkan semua rintangan-rintangan dalam tindakan yang hendak kulakukan ini.


Gayatri Mantram
Aum Bhur Bhu-vah Su-va-ha
Tat Sa-vi-tur Va-re-nium
Bhar-go De-vas-ya Dhee-ma-hi
Dhi-yo Yo Nah Pra-cho-day-at


Artinya: Kami bermeditasi kepada kecemerlangan Cahaya Ilahi Yang Maha Agung, Ibu Ilahi yang menyingkirkan kegelapan dan memberi penerangan di dalam diri bumi. Semoga membangkitkan dan menguatkan intelek kami, kemampuan membedakan mana yang benar dan mana yang salah.

Guru Mantra
Guru Brahma Guru Vishnu
Guru Devo Maheswara
Guru Saakshat Param Brahma
Tasmai Sree Guruve Namaha


Artinya: Guru merupakan perwujudan dari Brahma, Vishnu dan Shiva. Beliaulah Sang pencipta, pemelihara pengetahuan dan yang menghancurkan benih-benih kebodohan batin. Ku persembahkan penghormatan kepada-Mu Guru.


Asathoma

Ashato Maa Sad Gamaya
Thamaso Maa Jyothir Gamaya
Mrithyor Maa Amritam Gamaya
Om Shanti Shanti Shanti


Artinya: Dari yang maya, bimbinglah kami ke yang sejati.
Dari kegelapan, bimbinglah kami ke terang.
Dari kematian, bimbinglah kami ke keabadian.


Samastha Loka
Samastha Loka Sukhino Bhavantu
Samastha Loka Sukhino Bhavantu
Samastha Loka Sukhino Bhavantu


Artinya: Semoga seluruh alam semesta senantiasa damai dan berbahagia.

Brahmarpanam
Om Brahmaarpanam Brahma Havir
Brahmaagnau Brahmanaaa Hutam
Brahmaiva Tena Gantavyam
Brahma Karma Samaadhinaha
Aham Vaishvaanaro Bhutvaa
Praaninaam Dehamaashritaha
Praanaapaana Samaa Yuktaha
Pachaamy Annam Chatur Vidham


Artinya: Dipujanya Brahman, persembahannya Brahman, oleh Brahman, dipersembahkan dalam api Brahman.

Doa Tvameva
Tvameva Maataa Cha Pitaa Tvameva
Tvameva Bandhucha Sakhaa Tvameva
Tvameva vidyaa Dravinam Tvameva
Tvameva Sarvam Mama Deva Deva
Aum Santi Shanti Shanti

Artinya: Oh Bhagawan! Dikaulah Ibu-ku, Ayah-ku, Sanak Saudara-ku, kerabat-ku, pengetahuan-ku, kekayaan-ku. Engkaulah segala-galanya.

Maha Mrithyunjaya Mantra
Om Thrayambakam Yajaamahi
Sugandhim Pushtivardhanam
Oovaa Rukamiva Bandhanaat
Mrityor Mukshee Yamaamrutat


Aritnya: Segala puji & hormat kepada Lord Shiva yang bermata tiga, yang harum semerbak dan yang memelihara semua mahluk. Semoga Lord Shiva membebaskan kita dari lingkaran kelahiran & kematian serta tercapainya keabadian. Seperti halnya buah mentimun yang memutuskan ikatan (ketika buah tersebut telah matang seluruhnya).

Makna Penjelasan Om Karam (21x pengucapan Om)
Pada waktu mengucapkan om (dengan nada halus dan panjang), bayangkanlah organ tubuh yang sedang disucikan.
Lima OM yang pertama merupakan simbolisasi dari organ-organ tindakan (action):
1. Pita suara
2. Tangan
3. Kaki
4. Organ sekresi
5. Organ reproduksi

Lima OM yang kedua merupakan simbolisasi dari organ-organ persepsi:
1. Mata
2. Telinga
3. Hidung
4. Lidah
5. Kulit

Lima OM yang ketiga merupakan simbolisasi dari vital air badan jasmani:
1. Prana (yang terletak di dalam paru-paru)
2. Apana (flactus, yang bergerak kea rah bawah melalui returm/dubur)
3. Vyana (yang terdifusi di sekujur badan)
4. Samana (yang terletak di dekat navel/pusar dan penting untuk pencernaan)
5. Udana (yang bergerak naik ke kepala melalui tenggorokan)

Lima OM yang keempat merupakan simbolisasi dari kelima lapisan (sheaths) yang menyelimuti tubuh manusia:
1. Material sheath (lapisan badan materi/jasmani)
2. Sheath of vilat air (lapisan badan astral)
3. Mental-emotional sheath (lapisan badan mental/emosional)
4. Sehat of intellect (intelek/budhi)
5. Sheath of bliss (kebahagiaan sejati)

OM yang terakhir (ke 21) merupakan Self-realization (pencapaian kesadaran agung/jati diri sejati).

sai mandir nusa dua bali

No comments:

Post a Comment